News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Sepandai-pandainya Lompati Gedung, Warga Medan Perjuangan ini Akhirnya Bonyok Juga

Sepandai-pandainya Lompati Gedung, Warga Medan Perjuangan ini Akhirnya Bonyok Juga

 


Ridho Tanjung (29), bertingkah bagai aktor film action.Warga Jalan Madio Utomo, Kelurahan Sidorame Timur, Kecamatan Medan Perjuangan itu nekat melompat gedung agar lolos dari aksi kejahatannya.

Dia melompat dari gedung ke gedung bak seperti 'spiderman' untuk meloloskan diri setelah aksi pencurian yang dilakukannya dipergoki massa, Kamis (5/11/2021) malam.

Aksi tersangka viral di media sosial (Medsos). Dengan telanjang dada dia melompat dari lantai 3 rumah toko (ruko) ke lantai 2 yang berada di Jalan Rakyat Simpang Pasar III Kecamatan Medan Perjuangan.

Kemudian, dia berusaha lari dari lantai 2. Sementara massa sudah menunggu pencuri tersebut dari bawah sambil teriak maling. Tanpa rasa takut, dia terus berlari di pinggiran lantai 2 ruko hingga akhirnya menyerah dengan cara melompat ke kanovi hingga akhirnya ditangkap dan dihajar massa.

Tersangka kemudian menjadi amukan emosi warga. Petugas Polsek Medan Timur turun ke lokasi segera mengamankan pelaku ke Mapolsek Medan Timur.

Kapolsek Medan Timur, Kompol M Arifin didampingi Kanit Reskrim Iptu J Simamora mengatakan, awalnya pelaku mencoba melakukan pencurian di ruko kosong tanpa dihuni.

"Ya benar, sudah kita amankan. Pelaku melakukan pencobaan pencurian di ruko kosong," terangnya, Jumat (5/11/2021).

Namun, saat akan melakukan pencobaan pencurian di dalam ruko itu, massa melihatnya. "Aksi pencobaan pencurian, belum sempat mengambil barang. Ternyata ketahuan oleh warga," katanya.

Pelaku yang mendengar jeritan massa, langsung melarikan diri naik ke lantai 3 kemudian lompat ke gedung sebelahnya hingga menyerahkan diri. "Melompat seperti spiderman," sebutnya.

Selain Ridho, petugas juga mengamankan rekannya yang terlibat dalam pencobaan pencurian itu. "Satu lagi rekannya bernama Ahmad Rivai Saputra Hasibuan (40), warga Jalan Kampung Nelayan Kecamatan Medan Labuhan juga diamankan di lokasi," jelas Arifin.

Untuk barang bukti yang disita dari pelaku satu buah linggis. "Linggis digunakan pelaku untuk membongkar pintu dan jendela agar bisa masuk ke ruko," tambah dia. (mbd)

Tags

Posting Komentar