News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Masyarakat Aceh di Medan Siap Menangkan Bobby Nasution

Masyarakat Aceh di Medan Siap Menangkan Bobby Nasution



Komunitas masyarakat Aceh yang berdomisili di Medan tertarik dengan program Bobby Nasution dan siap memenangkan pasangan calon wali kota Medan nomor urut 2 itu.


Hal itu terungkap saat Bobby Nasution bersilaturahmi dan ngopi bareng masyarakat Aceh yang juga tergabung di Komunitas Aceh Sepakat itu, di Geutanyo Coffe Jalan Sei Batang Hari Medan, Kamis (8/10/2020) malam.


Tampak hadir dari perwakilan masyarakat Aceh Suriadin Noernikmat, Herman Arbi

Yusriando, Dedi Seto dan Zulkifli Beiny.


Suriadin Noernikmat menjelaskan, bahwa pihaknya tertarik dengan visi-misi Bobby Nasution. Di antara mereka juga mengaku telah lama mengenal sosok Bobby Nasution sejak lama sejak orang tuanya masih hidup. 


"Jadi bukan baru kenal ini, tapi sejak dari orang tuanya dahulu. Kami yakin Bobby Nasution sebagai anak Medan yang mau pulang membangun kampungnya. Dan kami yakin Bobby Nasution punya kemampuan untuk itu," kata Suriadin.


Komitmen Bobby untuk menjadikan Medan lebih baik juga menjadi nilai plus bagi komunitas masyarakat Aceh di Medan untuk mendukungnya. 


"Sebagai anak muda, Bobby punya kapasitas. Dia juga paham Medan. Kami tertarik yang disampaikan Bobby untuk membangun Medan. Kami berharap wali kota Medan ke depan Bobby yang terpilih," lanjut Suriadin.


Pihaknya juga akan mengajak masyarakat Aceh di Kota Medan untuk sama-sama mendukung Bobby menjadi wali kota Medan. 


"Kami akan buat kegiatan untuk itu. Kami akan ajak Bobby Nasution bertemu dengan masyarakat Aceh untuk jelaskan visi-misi," pungkas Suriadin.


Ssmentara itu, Herman Arbi yang juga pengusaha muda yakin ada perbaikan di Kota Medan di tangan Bobby Nasution kelak. 


"Harus orang muda yang memimpin Kota Medan. Bobby paham kondisi Medan dan kami yakin dia bisa menyelesaikan masalah di sini," kata Herman Arbi. 


Sekadar informasi, ada sekitar 63.000 masyarakat Aceh yang tinggal di Kota Medan. 


(*)

Tags

Posting Komentar