News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Muscab IX HIPMI Medan, Bobby Nasution: UMKM Penopang Ekonomi, Harus Diperjuangkan!

Muscab IX HIPMI Medan, Bobby Nasution: UMKM Penopang Ekonomi, Harus Diperjuangkan!


Muhammad Bobby Afif Nasution menghadiri Musyawarah Cabang IX Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Medan di Polonia Hotel Kamis (10/9).

Bakal Calon Wali Kota Medan yang diusung delapan partai itu saat ini juga tercatat sebagai Wakil Ketua Umum HIPMI Pusat. Maka tak heran, Bobby Nasution diundang hadir untuk memberikan arahan dalam Muscab HIPMI Medan.

Dalam arahan yang disampaikan Bobby Nasution, UMKM menjadi fokus utama yang harus bisa dimajukan dalam kondisi saat ini. Dan memajukan UMKM, telah menjadi program yang bakal diusung Bobby Nasution jika kelak diamanahi sebagai Wali Kota Medan.

"UMKM harus diperjuangkan. Mereka adalah penopang ekonomi masyarakat. Maka itu saya minta, perhatian kepada pelaku UMKM ini harus menjadi prioritas," kata Bobby Nasution.

Terlebih dalam masa Pandemi yang melanda negeri ini, keberadaan UMKM menurut Bobby terbukti mampu bertahan. Maka, roda perekonomian pun bisa terus berjalan. Tapi di sisi lain, banyak juga pelaku UMKM yang terdampak dan butuh bantuan langsung dari pemerintah.

"Dalam hal ini, Pemko Medan harus mampu menciptakan pasar bagi pelaku UMKM. Harusnya bisa itu. Pemko juga jangan sampai mempersulit perizinan, harus dimudahkan agar UMKM menggeliat terus," lanjut Alumni S-2 Agribisnis IPB itu.

HIPMI sendiri, dijelaskan Bobby Nasution sangat layak untuk dipertimbangkan berkolaborasi dengan pemerintah. HIPMI Medan yang kelak bakal punya Ketua baru, diharapkan Bobby terus menjalin hubungan baik dengan Pemko Medan.

Dan Pemko Medan juga diharapkan menggunakan ide serta gagasan dari pemuda yang berada di HIPMI ataupun para pelaku usaha lainnya yang muda-muda.

"Muda bukan berarti anak-anak. Pemuda punya ide dan konsep yang segar dan kreatif. Pemikiran anak muda saat ini bahkan bisa di aplikasi untuk kesejahteraan masyarakat," kata Ayah Sedah Mirah Nasution itu.

Ketua HIPMI Sumut Mazz Reza Pranata menjelaskan, bahwa HIPMI telah mengusulkan peningkatan bantuan modal untuk pelaku UMKM yang beromset di bawah 10 Miliar rupiah.

"Dan hal itu Alhamdulillah sudah dipenuhi pemerintah pusat dengan penambahan anggaran untuk bantuan UMKM," kata Mazz Reza.

Di sisi lain, Muscab IX HIPMI Medan ini hanya diikuti satu calon ketua saja. Artinya Muscab tersebut bakal berakhir secara aklamasi.

Muscab IX HIPMI Medan dibuka oleh Plt Wali kota Medan Akhyar Nasution. (ril)

Tags

Posting Komentar